Surat Malam untuk Presiden
Rp65.000
Penulis: Acep Iwan Saidi
Ukuran: 14 x 21 cm
Tebal: 400 hlm
Penerbit: GradienMediatama
Harga: Rp65.000,-
Deskripsi
Pak Presiden,
… Barangkali tidak ada yang salah dengan Anda, Pak Presiden. Kekuasaan, dalam sejarah bangsa mana pun, memang memiliki karakter penghisap. Barangsiapa tidak mampu menaklukkannya, ia akan of hingga ke rangka. …Lihatlah, sayap Anda patah. Anda tidak mampu menjadi “Garuda Yang Terbang Sendiri”… Ada semacam kekhawatiran pada diri Anda jika terbang sedemikian, yakni kecemasan untuk tidak bisa kembali hinggap pada takhta yang notabene menghisap Anda secara terus-menerus itu. Anda lebih suka dihisap daripada menyedot habis daya kuasa. Anda dikuasai, bukan menguasai.
… Di balik baju kebesaran presiden, Anda tidak bisa mengelak kalau surot mata Anda makin sayu, satu dua keriput bertambah di wajah Anda. Jika saja Anda bukan presiden, barangkali sepanjang hari Anda akan tampak lusuh, layaknya seorang Bapak yang capek memikirkan ulah anak-anaknya yang kelewat nakal. Wajah Anda tak lagi bersinar seperti sebelum jadi penguasa….
Apakah sepenggal surat malam untuk presiden ini mewakili nurani nasionalisme dalam dada Anda yang selalu menjerit ketika melihat negeri makin carut marut? Biarkan nurani itu semakin menjerit dan berkobar saat menyelami status demi status peduli negeri yang terbeber dalam buku ini. Anda akan dibawa dalam gores, sedih, putus asa, membumbung dalam asa, untuk kemudian kembali meluruh dalam optimisme yang terus dikuntit pesimis. Mari mengalami dan bangga menjadi Indonesia.