Edisi Lanjutan My Stupid Boss Siap Datang!

Salam gokil bagi para penggemar buku-buku humor. Masih ingat dengan buku My Stupid Boss yang fenomenal dan super ngakak itu kan? Kabarnya My Stupid Boss 2 siap beredar dalam waktu dekat. Kalau nggak percaya ini hasil bocoran wawancara langsung dari dapur redaksi penerbit Gradien.

Betulkah chaos@work bakal menerbitkan buku keduanya?
Iya, sure, pasti, yakin.

Kira-kira latar ceritanya masih sama? Apa yang membedakan dengan buku pertamanya?
Secara umum sama, setting dunia kerja; hanya benang merah buku kedua ini diwarnai oleh situasi pindahan kantor, sehingga boleh disebut sebagai edisi WE ARE MOVING.

Kabarnya My Stupid Boss pertama meledak di pasar buku. Boleh tahu sudah cetak ulang ke berapa?
Ketiga

Apa ya yang membuat buku ini laris dan disukai orang?
Karena bisa mewakili kondisi mayoritas audiens dalam konteks relasi atasan-bawahan; bahkan apa yang dialami penulis kadang lebih parah lagi.

Bagaimana kabar chaos@work, apakah masih betah bekerja dengan bossnya di Malaysia?
Dia terikat kontrak sebagai ekspatriat, jadi tidak bisa seenaknya resign.

Bossnya udah tahu belum kekonyolannya ditulis anak buahnya?
Belum, karena boss nya ga peduli dengan beginian; kalaupun tahu… paling minta jatah royalti.

Prediksinya My Stupid Boss 2 akan melanjutkan sukses buku pertama?

Iya dong, bahkan akan terjadi penguatan brand “My Stupid Boss”
 
Apa pesan rahasia Anda sebelum mendapatkan My Stupid Boss 2?
Cari tahu ulang tahun boss-boss Anda untuk diberi kado buku ini.
 
Boleh tahu kapan buku ini sampai di toko buku?
Estimasi masuk gudang tgl 17 November; beredar di DKI sekitar tanggal 20–samalah dengan rilis pilem ‘nyu muun’ di Amrik.

Boleh tahu bocoran covernya?


 

   Share|