Memasak Ratusan Resep TTAT

Ada empat menu penting yang harganya masih terjangkau oleh hampir semua lapisan masyarakat, yaitu TTAT. TTAT ialah singkatan dari Tahu, Tempe, Ayam, dan Telur. Keempat menu ini merupakan sumber protein yang banyak digemari masyarakat. Selain harganya ekonomis, rasanya pun nikmat dan bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan.

Jika Anda kreatif mengolah TTAT, akan dihasilkan menu yang menggugah selera dengan kelezatan yang penuh citarasa tersendiri. Misalnya, memasak tempe tidak hanya digoreng, tapi bisa juga dipanggang dengan kombinasi bahan lain, seperti jamur dan burger. Tentu sensasi kelezatannya akan sangat berbeda dari masakan-masakan berbahan tempe lainnya.

Memasak sebenarnya tidak jauh berbeda dengan seni. Keahlian Anda meracik bumbu dan menyesuaikannya dengan bahan-bahan tertentu menjadi suatu ketrampilan yang akan menghasilkan karya masakan. Dari sudut pandang ini, memasak membutuhkan keterlibatan antara rasa, insting, pengetahuan, dan pengalaman.

Nah masalahnya, bisakah kita secepat kilat menjadi seorang seniman memasak yang handal dengan sebuah karya masakan yang bisa dinikmati kelezatan oleh banyak orang? Tentu saja tidak. Kita butuh waktu dengan jam memasak yang tinggi untuk menjadi seorang seniman memasak (chef master).

Tapi jangan khawatir, Anda juga bisa menyajikan masakan-masakan senikmat yang dibuat oleh chef master dengan menggunakan resep-resep yang dibuat mereka. Di antaranya, melalui buku 300 Resep Tahu, Tempe, Ayam, dan Telur terbitan GradienMediatama ini. Buku ini akan memberikan kunci memasak 300 menu masakan berbahan dasar tahu, tempe, ayam, dan telur.

Resep-resep di dalam buku ini merupakan sajian dari seniman memasak, Dra. Ch. Didit Setyawati & Flo Aning. Terdapat 50 menu olahan tahu, 50 menu olahan tempe, 100 menu masakan ayam, dan 100 menu masakan telur, mulai dari olahan panggang, berminyak, hingga berkuah. Semua resep ini akan menambah kekayaan hidangan di meja makan keluarga Anda.

Selamat mencoba…!